You're currently viewing an old version of this dataset. To see the current version, click here.

Jumlah Pemberdayaan Perempuan di Kota Bima

Jumlah Pemberdayaan Perempuan di Kota Bima adalah dataset yang berisi informasi mengenai jumlah dan perempuan yang terlibat dalam berbagai program pemberdayaan perempuan di wilayah Kota Bima, baik yang diselenggarakan oleh pemerintah daerah maupun pihak terkait lainnya, dibagi perkecamatan dalam periode waktu tertentu.

Dalam dataset ini, yang dimaksud dengan Pemberdayaan Perempuan adalah usaha sistematis dan terencana untuk mencapai kesetaraan dan keadilan gender dalam kehidupan keluarga dan masyarakat.

Variabel-variabel data dalam datasheet ini meliputi :

  1. KODE WILAYAH : Variabel dengan type data numerik, merupakan kode numerik untuk wilayah Kota Bima dan lingkup wilayah dibawahnya, sesuai dengan ketentuan BPS yang merujuk pada Peraturan Badan Pusat Statistik Nomor 3 Tahun 2019.
  2. NAMA WILAYAH : Type data teks, merupakan nama wilayah tempat populasi atau data berasal.
  3. JUMLAH PEMBERDAYAAN PEREMPUAN BIDANG POLITIK : variabel dengan type data Numerik, yang menyatakan jumlah perempuan yang terlibat atau diberdayakan dalam kegiatan, program, dan peran politik, baik melalui pelatihan, pendidikan politik, partisipasi dalam lembaga politik, maupun keterlibatan dalam proses pengambilan keputusan politik pada tingkat lokal di wilayah tertentu (misalnya Kota Bima) dalam periode waktu tertentu.

  4. JUMLAH PEMBERDAYAAN PEREMPUAN BIDANG HUKUM : variabel dengan type data Numerik, yang menyatakan jumlah perempuan yang memperoleh akses, partisipasi, dan penguatan kapasitas dalam bidang hukum melalui program pemberdayaan, seperti penyuluhan hukum, bantuan hukum, pendampingan kasus, pelatihan paralegal, serta peningkatan pemahaman hak dan perlindungan hukum, dalam suatu wilayah dan periode waktu tertentu.

  5. JUMLAH PEMBERDAYAAN PEREMPUAN BIDANG SOSIAL : variabel dengan type data Numerik, yang menyatakan jumlah perempuan yang terlibat dan menerima manfaat dari program pemberdayaan di bidang sosial dalam suatu wilayah dan periode waktu tertentu, yang mencakup partisipasi perempuan dalam kegiatan sosial kemasyarakatan, peningkatan kapasitas dan kesejahteraan sosial, perlindungan sosial, penguatan peran perempuan dalam keluarga dan komunitas, serta program penanganan kerentanan sosial, yang mencerminkan tingkat pemberdayaan perempuan dalam kehidupan sosial dan kemasyarakatan.

  6. JUMLAH PEMBERDAYAAN PEREMPUAN BIDANG EKONOMI : variabel dengan type data Numerik, yang menyatakan jumlah perempuan yang terlibat dan memperoleh manfaat dari program pemberdayaan di bidang ekonomi dalam suatu wilayah dan periode waktu tertentu, yang mencakup keterlibatan perempuan dalam kegiatan peningkatan keterampilan dan kapasitas ekonomi, kewirausahaan, pengembangan UMKM, pelatihan kerja, akses permodalan, serta penguatan kemandirian ekonomi perempuan, yang mencerminkan tingkat partisipasi dan daya saing perempuan dalam aktivitas ekonomi serta kontribusinya terhadap perekonomian daerah.

  7. TOTAL PEMBERDAYAAN : variabel dengan type data Numerik, yang menyatakan jumlah keseluruhan perempuan yang terlibat atau menerima manfaat dari seluruh program pemberdayaan perempuan, yang mencakup bidang politik, hukum, sosial, dan ekonomi, dalam suatu wilayah dan periode waktu tertentu.

Data and Resources

Additional Info

Field Value
Author Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
Maintainer sektoral4
Last Updated January 9, 2026, 08:57 (+0800)
Created September 23, 2024, 12:02 (+0800)
Sumber Data Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak